Rabu, 08 Februari 2017

Tahu Bakso Ikan Tuna

tahu bakso jogja
Tahu Bakso Jogja wa 0823 2504 1067 (Tsel)
Tahu bakso jogja.Tahu bakso adalah makanan ringan yg sangat digemari oleh masyarakat terutama disaat bersantai ria,dinikmati pagi hari dengan saus sambal kacang dan segelas teh panas aka terasa lebih nikmat.Tahu bakso ada beberapa macam,ada yg isi daging ayam,daging sapi dan daging ikan.

Disini saya akan membahas mengenai tahu bakso ikan tuna,kenapa?Karena sekarang ini tahu bakso ikan tuna sudah banyak diketahui banyak orang dan sudah mulai banyak peminatnya.Sekarang banyak kita jumpai tahu tuna di pasar,supermarket bahkan mall,Jika anda menginginkan tahu bakso ikan tuna yg sudah siap saji bisa order ke saya di wa 0823 2504 1067 ato bbm 5860b735

Ada alternatif sendiri jika anda ingin menikmati tahu bakso ikan tuna,dengan cara membuatnya sendiri

Berikut cara membuat tahu bakso ikan tuna :

Bahan bahan dasar membuat tahu tuna;
300 gram tahu putih
200 gram ikan tuna yang telah dipisahkan dari kulit dan tulang lalu, giling
3 sdm tepung terigu
2 sdm tepung sagu
1 batang daun bawang, rajang halus
2 siung bawang putih, haluskan
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt gula pasir
minyak goring secukupnya
bahan bahan pelengkap;
cabai rawit hijau/merah
saus tomat/cabe/mayonaise
cara membuat tahu tuna;
1.langkah pertama potong potong tahu berbentuk persegi besar keilny sesuai selera anda, kemudian lubangi di bagian sisi tahu mempergunakan sendok. Sisihkan kerokan tahu yang nantinya kita akan pergunakan sebagai campuran membuat isian tahu tersebut.

2.Berikutnya kita akan membuat isian tahu yang berasal dari bahan dasar ikan tunanya, persiapkan wadah bersih yang berukuran sedang, lalu daging tuna yang telah digiling halus masukkan kedalam wajan tersebut, tambahkan tepung terigu dan tepung sagu, selanjutnya masaukan bahan lainya serta bumbu yang telah kita persiapkan tadi, jangan lupa sisa kerokan tahu yang tadi kita sisihkan. Aduk semua bahan hingga rata.

3.Setelah isian siap, ambil potongan tahu masukkan kira kira satu sendok kedalam lubang tahu sampai terisi penuh. Lakukan sampai semua tahu dan isi habis .

4.Proses terakhir setelah pengisian isi telah selesai kita tinggal menggorengnya saja. Panaskan minyak goreng yang masih baru agar hasil warna tahu nya cantik. Goreng tahu sampai matang dan berwarna kecoklatan.


Tahu tuna siap dihidangkan,bisa ditambah dengan saus atau sambal kacang lebih nikmat.



Bakso Tuna

jual tahu bakso jogja
Jual Tahu Bakso Jogja wa 0823 2504 1067 (Tsel)
Jual bakso tuna jogja.Pada artikel sebelumya saya sudah membahas bagaimana cara membuat tahu bakso ikan tuna sendiri.Bagaimana,mudah bukan?Tapi jika tidak ada waktu dan tidak ingin ribet bisa order saya aja di wa 0823 2504 1067 (hehhe sekalian promosiii).

Selain jual tahu bakso ikan tuna kami juga menyediakan olahan ikan tuna yg lain yaitu bakso ikan tuna.Pada kesempatan ini saya akan membahas bagaimana cara membuat bakso ikan tuna,sekali lg jika tidak ingin ribet bisa order ke saya y???


Berikut cara membuat bakso ikan tuna yg enak

Bahan bakso:

-Ikan tuna fillet 250 gram, potong kecil
-Tepung sagu 50 gram
-Telur 2 butir, ambil putihnya
-Garam 1 sendok the
-Gula pasir 1 sendok the
-Es serut 80 gram

Bahan kuah:

-Kaldu ayam 1.500 ml, menggunakan tulang ayam
-Bawang putih 3 siung, goreng lalu haluskan
-Seledri 1 tangkai
-Merica bubuk ½ sendok the
-Gula pasir ½ sendok the
-Pala bubuk ½ sendok the
-Garam ½ sendok the
-Daun bawang 1 batang, potong kecil

Cara membuat bakso:

1.Haluskan ikan tuna menggunakan chopper.
2.Satukan gilingan ikan dengan gula pasir, garam, dan putih telur. Aduk sampai semua rata.
3.Masukkan es serut dan aduk sampai kalis dengan sesekali dibanting.
4.Masukkan tepung sagu dan aduk kembali.
5.Untuk membentuk bulatan, ambil adonan daging secukupnya lalu bentuk bulat memakai tangan.
6.Taruh semua bakso ke dalam baskom air es lalu tiriskan.
7.Siapkan air mendidih dan masukkan semua bakso sampai terapung. Angkat dan sisihkan sembari ditiriskan.
jual tahu bakso jogja
Jual tahu bakso jogja wa 0823 2504 1067 (Tsel)


Cara membuat kuah dan penyajian:

1.Satukan kaldu ayam, bawang putih, dan seledri. Rebus hingga tercium harum
2.Tambahkan garam, merica, dan pala sembari diaduk. Biarkan mendidih.
3.Masukkan daun bawang dan aduk.
4.Untuk penyajian, taruh beberapa bakso ke mangkuk saji dan siram dengan kuah panas



Otak-otak Ikan Tuna

Otak-otak Ikan Tuna adalah daging ikan tuna giling yang dicampur dengan tepung tapioka dan dicampur dengan bumbu-bumbu racikan dari sang ahli. otak-otak memiliki bentuk yang seperti jari jari, memiliki rasa yang gurih dan tekstur yang empuk. Sangat nikmat disajikan dalam keadaan hangat. Otak-otak ikan tuna tidak menggunakan pengenyal, juga tidak menggunakan pengawet sehingga aman untuk dikonsumsi. Kekenyalan yang didapat, berasal dari teknik pengadukan adonan yang sudah diteliti oleh bagian riset. Sehingga menghasilkan kualitas adonan yang sesuai dengan selera.